28 Desember 2011

Hidup Itu Simpel


Tak terasa sudah di penghujung tahun 2011 aja, rasanya baru kemaren bulan januari. Waktu berjalan begitu cepat, sedangkan ada target yang belum tercapai pada tahun ini. Wew, mau gmna lagi. Hidup memang mesti berjalan. Kalo waktu di PAUSE, Kasian yang lain sudah menantikan moment tahun baru. He-he, Kyak macam Film aj bisa di PAUSE.

MENARIK.....
Hidup itu begitu Simpel, Kalau agan2 tau bagian di mana kita menjalankan perannya. Ibarat sebuah perusahaan, pasti banyak karyawannya. Dan setiap karyawan punya perannya masing-masing di perusahaan tsb. Sehingga pkerjaan mereka menjadi terspesialisasi dan mudah untuk di kerjakan.

Bayangkan jika sebuah perusahaan hanya di isi 1 orang, dan orang tersebut harus menjalankan semua peran agar perusahaan tsb bisa tetap berdiri. IMPOSIBLE bangeet gtu loh......

manusia adalah makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri. manusia membutuhkan kebersamaan dalam kehidupannya. semua itu adalah dalam rangka saling mengambil manfaat. orang kaya tidak dapat hidup tanpa orang miskin yang menjadi pembantunya, pegawainya, sopirnya, dan seterusnya. demikian pula orang miskin tidak dapat hidup tanpa orang kaya yang memperkerjakan dan mengupahnya.
dalam hadist dikatakan :
"sesungguhnya orang2 mu'min adalah bersaudara karena itu damaikanlah antara saudaramu dan bertakwalah kepada Allah supaya kamu mendapat rahmat." (Al Hujarat :10)

He-he...
tadi di atas sekilas kata-kata mutiara dari bang sanah. Moga bermanfaat.

Oke, balik lagi ke masalah inti. Yang mau ane sampaikan di sini adalah hidup kita memang begitu simpel. Saking simpelnya peran yang kita jalani dalam hidup, hingga ga ad lagi alasan kita untuk stress apalagi frustasi.

MEMANGNYA APA TUGAS KITA DALAM HIDUP???

Tugas kita hanyalah mencoba...
Yups, Hanya itu......
Buat apa kita pusing2 memikirkan hasilnya kalau semua itu sudah ada yang mengatur.




tapi kita jangn cuma bisa pasrah karena Allah tidak suka sama hambanya yang tidak mau berusaha. kita juga butuh do'a dan usaha. berdo'a dan minta kepada sang pencipta (Allah) adalah solusi dan sangat penting bagi kita karena dengan berdo'a dan tawakal kepada Allah, Allah akan memberi rejeki dari arah yang tidak kita sangka. beda bila kita bekerja tanpa do'a, rejeki akan datang dari arah yang kita sangka yaitu dari tempat kita bekerja yang datang setiap akhir bulan/ gajian atau penghasilan yang kita peroleh sebatas hasil yang kita usahakan secara normal.
jadi siapapun orangnya mau baik atau buruk, alim atau tidak bahkan untuk orang2 yang kadang melanggar larangan Allah pun jika mau meminta kepada allah pasti diberi asal mengetahui cara meminta, rahasia waktu, adab dan syaratnya.





Hehe....
Jadi di marahin ma bu ustadzah nih,,,,,
Tapi maksih buat masukannya, semoga agan2 yang baca bisa mengambil hikmah dari tulisan kami yang mungkin agak ngelantur ini. ^_^

Oh iya, bagi yang mau berkenalan dengan bang sanah silahkan aj kunjungi Facebook na di sini. Ha-ha.... (Gak Penting sih, tpi sapa tau)

Note : Kata2 "tugas kita hanya mencoba" itu terinspirasi dari sang motivator favorit ane, pak Mario Teguh.
Silahkan agan2 tonton acaranya di metro tv setiap hari minggu jam 19.00 WIB.
Semoga acaranya memberi manfaat.

2 komentar:

arief maulana mengatakan...

Tugas kita hanya mencoba. gagal ya coba lagi. Life is the game

Kusen Aluminium Murah mengatakan...

Saya jadi ingat pada kalimat ini : Usaha lah sekeras-kerasnya , hasilnya kita berserah kepada keputusan Allah.SWT...
Jadi simplenya : Kerja dan USaha dulu ahhh..

Salam kenal yah

Posting Komentar

Masukan dari bloggers sangat berharga bagi kami untuk membuat karya tulisan yang lebih baik!!!